Monday, 15 December 2014

Skema Power Supply 5 Ampere


Skema Power Supply 5A
Original Design by Ronica SC-255

Banyak keluhan tentang audio pemancar yang diterima di radio penerima disertai dengan suara dengung. Beberapa kasus disebabkan oleh sumber tegangan yang kurang stabil dan kurang bersih. Berikut ini adalah skema Power Supply yang cukup bagus untuk mensupply tegangan ke pemancar FM. Rangkaian pemancar FM memang sangat sensitif terhadap tegangan yang kurang stabil.

Beberapa catatan yang mungkin bermanfaat.
- IC Regulator 7812 bisa diganti dan disesuaikan dengan kebutuhan output tegangan.
- Untuk mengurangi panas berlebih pada TR 2N3055 bisa diparalel menjadi beberapa buah. Untuk PS 5A saya biasa pakai 4 buah 2N3055

Selamat mencoba...

Skema Pemancar FM 88-108 MHz 5W


Ini merupakan skema Pemancar FM 5W 88-108 MHz
Original Design by Ronica SC-199

Berbeda dengan Pemancar Mini Ronica SC-197, pemancar ini sudah menggunakan 4 tingkat penguatan signal. Skema oscilatornya juga berbeda. Pada koker menggunakan dua lilitan yaitu primer dan sekunder. System penguatannya pun berbeda. Skema ini yang paling banyak dipakai oleh teman-teman penghobby pemancar fm. Terutama pada bagian skema penguatnya.

Meski judulnya Pemancar FM 5W, bukan berarti rangkaian ini mampu mengeluarkan power sampai 5 Watt. Rata-rata hanya mampu sampai 0,5 watt saja ketika diukur menggunakan power meter.

Skema Pemancar Mini FM 88-108 MHz


Berikut adalah skema Pemancar FM Mini 88-108 MHz
Original design by Ronica SC-197
Teman semua bisa mendapatkan PCB Pemancar Mini FM ini di toko elektronika terdekat.

Pada rangkaian ini bagian pertama disebut Oscilator. Berfungsi sebagai pembangkit frekwensi dan pencampur frekwensi dengan modulasi. Cukup dengan rangkaian ini saja kita sudah bisa memancarkan signal FM dan sudah bisa diterima di radio penerima. Namun jangkauan masih sangat minim. Untuk menggeser frekwensi dilakukan dengan memutar koker. Input audio bisa dihubungkan dengan CD player, MP3 player, HP dll.

Pada bagian kedua dan ketiga biasa disebut penguat. Rangkaian ini berfungsi menguatkan signal pancaran dari oscilator. Dengan tujuan supaya jangkauan pemancar bisa lebih jauh.